Berita

5 Cara Menjaga Kesehatan untuk Pencinta Makanan Manis, Perbanyak Minum Air Putih!

×

5 Cara Menjaga Kesehatan untuk Pencinta Makanan Manis, Perbanyak Minum Air Putih!

Share this article


Makanan manis adalah menu favorit bagi kebanyakan orang. Sayangnya, terlalu banyak mengonsumsi makanan manis bisa berdampak terhadap kesehatan, mulai dari berat badan meningkat, naiknya kadar gula darah, hingga menimbulkan sakit gigi. Itulah mengapa, mengetahui tips sehat untuk pencinta makanan manis adalah hal penting.

Dilansir dari Medical News Today, terbiasa mengonsumsi makanan manis bisa menimbulkan kenaikan berat badan, mudah lelah, kulit berjerawat, diabetes, hingga gangguan hati.

Nah, berikut ini adalah sejumlah tips sehat untuk pencinta makanan manis yang patut dicoba.

1. Mengatur Jadwal Makan

Salah satu tips sehat untuk pencinta makanan manis adalah mengatur jadwal makan setiap harinya. Mengonsumsi makanan manis terlalu banyak bisa membuat kesehatanmu terganggu.

Maka dari itu, hindari mengonsumsinya terlalu banyak per hari. Kamu bisa mengonsumsi makanan manis seminggu sekali atau berpuasa makanan manis dalam waktu tiga hari agar tubuh terdetoksifikasi.

2. Perhatikan Kandungan Makanan

Ilustrasi/Foto: Freepik/lookstudio

Beberapa orang sering mengonsumsi makanan berlebihan tanpa memperhatikan kandungannya. Padahal, beberapa makanan memiliki kandungan karbohidrat, lemak, maupun gula tinggi yang bisa memicu lonjakan gula darah.

Oleh sebab itu, sebelum mengonsumsi atau membeli makanan, sebaiknya perhatikan dulu kandungannya dalam kemasan. Di samping itu, pastikan pula kamu mengonsumsinya dalam batas wajar.

3. Perbanyak Mengonsumsi Air Putih

Ilustrasi/pexels,com/Andrea Piacquadio

Tips sehat untuk pencinta makanan manis berikutnya adalah dengan memperbanyak mengonsumsi air putih. Cara ini bertujuan untuk membantu proses pencernaan makanan serta menghidrasi tubuh.

Terlebih lagi, jika kamu mengalami dehidrasi, tubuh bisa menginginkan asupan makanan manis berlebihan. Itulah mengapa, guna mencegah keinginan untuk mengonsumsi makanan manis, sebaiknya cukupi kebutuhan cairan dalam tubuh.


4. Menjaga Asupan Makanan Nabati

Ilustrasi/pexels.com/Patrick

Tips sehat untuk pencinta makanan manis lainnya adalah menjaga asupan makanan ataupun minuman nabati. Sebab, makanan nabati umumnya rendah akan kandungan gula dan lebih menyehatkan. Di samping itu, hal ini juga bertujuan untuk mengurangi asupan lemak jenuh dalam tubuh.

Ada beberapa jenis makanan yang bisa kamu konsumsi, seperti sereal, kedelai, mengolah makanan dengan minyak sayur, kastanye, susu beras, oat, susu almond, susu kedelai, dan lainnya.

5. Mengganti Asupan Gula

Ilustrasi/freepik.com/fabrikasimf

Tips sehat untuk pencinta makanan manis yang terakhir adalah mengganti asupan gula putih dengan gula merah, gula tebu, maupun madu yang tak dimurnikan. Berdasarkan laman Eat Well 101, gula yang tidak dimurnikan akan tetap mempertahankan nutrisinya, seperti mineral dan vitamin.

Di sisi lain, jika kamu mengonsumsi gula putih biasa, maka tubuhmu akan menyerap kalori kosong tanpa adanya nutrisi tertentu. Hal ini tentunya tidak memberikan dampak baik bagi kesehatan.

Demikian beberapa informasi mengenai tips sehat untuk pencinta makanan manis yang perlu kamu perhatikan. Jadi, yuk, terapkan pola makan sehat mulai sekarang!

***

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di lumpkinsjail? Yuk, gabung ke komunitas pembaca lumpkinsjail, Lumpkinsjail.org.


(naq/naq)



Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *