Berita

5 Gerakan Olahraga yang Bisa Dilakukan untuk Mengecilkan Paha, Cobain Yuk!

×

5 Gerakan Olahraga yang Bisa Dilakukan untuk Mengecilkan Paha, Cobain Yuk!

Share this article


Mempunyai paha yang lebih ramping dan kencang adalah impian banyak perempuan. Selain membuat penampilan makin kece, paha yang ramping juga bisa meningkatkan kepercayaan diri. Kalau kamu sedang mencari cara efektif untuk mengecilkan paha, simak di sini!

Selain mengatur pola makan, olah gerak tubuh juga diperlukan untuk dapat mengempaskan tumpukan lemak di paha. Yuk, simak 5 gerakan olahraga yang bisa kamu coba untuk mengecilkan paha. Cekidot!

1. Squats

Squats/Foto: Freepik/Freepik

Squats adalah salah satu gerakan terbaik untuk mengencangkan dan mengecilkan paha. Gerakan ini juga melibatkan otot glutes dan pinggul sehingga memberikan manfaat ganda.

Cara mengecilkan paha dengan squats dapat dimulai dengan berdiri tegak dengan kaki selebar bahu dan tangan di depan dada atau di pinggul. Turunkan tubuh seolah-olah sedang duduk di kursi, hingga pinggul dalam posisi sejajar dengan paha.

Kemudian, pastikan lutut tidak melebihi ujung kaki dan punggung tetap lurus. Dorong tubuh kembali ke posisi berdiri dengan menekan tumit. Lakukan gerakan ini sebanyak 15-20 kali.

2. Outside Leg Lift

Outside leg lift/Foto: Freepik/Diana.grytsku

Outside Leg Lift adalah gerakan sederhana namun efektif untuk mengecilkan paha bagian luar. Gerakan ini dapat berupa pengangkatan kaki untuk melatih perut bagian bawah dan paha, sekaligus melibatkan latihan otot glutes.

Cara merampingkan paha dengan outside leg lift dapat dimulai dengan berbaring miring di atas matras dengan tubuh lurus dan posisi tangan menyangga tubuh. Angkat satu kaki atas dengan posisi lurus, lalu turunkan kembali secara perlahan tanpa menyentuh kaki bawah.

Lakukan gerakan ini sebanyak 15-20 kali untuk setiap sisi. Pastikan gerakan dilakukan dengan kontrol dan tidak terlalu cepat.

3. Lunges

Lunges/Foto: Freepik/Javi_indy

Lunges adalah gerakan klasik yang sangat efektif untuk membentuk otot paha dan bokong. Gerakan ini juga membantu meningkatkan keseimbangan dan stabilitas.

Cara mengencangkan paha dengan lunges dapat diawali dengan posisi berdiri tegak dengan kaki sejajar dan tangan di pinggul. Langkahkan kaki kanan ke depan dan turunkan tubuh hingga lutut depan membentuk sudut 90 derajat. Pastikan lutut belakang hampir menyentuh lantai dan lutut depan tidak melebihi ujung kaki. Dorong tubuh kembali ke posisi berdiri dengan menekan tumit depan.

Ulangi gerakan tersebut dengan kaki kiri ke depan. Lakukan 10-15 kali untuk setiap kaki.


4. The Single-Leg Circle

The single-leg circle/Foto: Freepik/Freepik

The Single-Leg Circle adalah gerakan pilates yang menargetkan otot paha, pinggul, dan perut. Gerakan ini membantu meningkatkan fleksibilitas dan kekuatan otot.

Cara mengurangi lemak di paha dengan the single-leg circle dapat diawali dengan posisi berbaring telentang di atas matras dengan kedua kaki lurus. Tempatkan kedua tangan di samping badan.

Kemudian, angkat kaki kanan ke atas dengan posisi lurus dan kaki kiri tetap lurus menempel lantai. Pada saat kaki kanan dalam posisi lurus ke atas, tarik kaki dengan kedua tangan untuk membuat gerakan ke arah depan dan belakang seperti maju mundur.

Setelah itu, turunkan kaki kanan dan ulangi gerakan dengan kaki kiri. Pastikan punggung tetap menempel di matras selama gerakan ini.

5. Basic Hip Bridge

Basic hip bridge/Foto: Freepik/Freepik

Gerakan lain yang bisa kamu coba adalah basic hip bridge. Gerakan ini tidak hanya efektif untuk mengecilkan paha, tetapi juga memperkuat otot glutes dan punggung bawah.

Cara mengempaskan lemak di paha dengan basic hip bridge dapat diawali dengan posisi berbaring telentang di atas matras dengan lutut ditekuk dan kaki sejajar di lantai. Letakkan tangan di samping tubuh dengan telapak tangan menghadap ke bawah.

Setelah itu, angkat pinggul ke atas hingga tubuh membentuk garis lurus dari lutut hingga bahu. Tahan posisi ini selama beberapa detik, lalu turunkan pinggul kembali ke posisi semula. Ulangi gerakan tersebut sebanyak 15-20 kali.

Demikian lima gerakan olahraga yang bisa kamu coba untuk mengecilkan paha. Ingat, lakukan gerakan-gerakan ini secara rutin minimal 3-4 kali dalam seminggu dan kombinasikan dengan pola makan yang sehat, serta hidrasi yang cukup. Jangan lupa untuk selalu melakukan pemanasan sebelum memulai latihan dan pendinginan setelahnya untuk menghindari risiko cedera.

Selamat mencoba, Beauties! Dengan usaha dan semangat yang konsisten, kamu pasti bisa mendapatkan paha ramping yang kamu impikan. Tetap sehat dan bugar!

***

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di lumpkinsjail? Yuk gabung ke komunitas pembaca lumpkinsjail Lumpkinsjail.org.  


(ria/ria)



Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *