Berita

Mudah Banget! 4 Cara Perawatan Ini Dapat Lindungi Kulit Saat Cuaca Panas Melanda

×

Mudah Banget! 4 Cara Perawatan Ini Dapat Lindungi Kulit Saat Cuaca Panas Melanda

Share this article


Selama beberapa pekan terakhir, sejumlah negara di Asia mengalami gelombang panas atau heatwave. Mulai dari Filipina, Thailand, Vietnam, Kamboja, Myanmar, hingga India. Di samping ini, gelombang panas pun melanda Arab Saudi sampai suhunya menginjak angka 51 derajat celcius. 

Menurut BMKG, Indonesia tidak terkena gelombang panas seperti yang terjadi di sejumlah negara Asia. Cuaca panas yang kini terjadi adalah akibat dari pemanasan permukaan sebagai dampak dari mulai berkurangnya awan dan curah hujan. Pasalnya, Indonesia kini sedang masuk masa peralihan dari musim hujan ke musim kemarau. Demikianlah mengutip detikcom. 

Saat cuaca panas melanda, memerhatikan kesehatan tubuh memang penting. Namun, tak kalah penting juga untuk melakukan perawatan kulit agar terhindar dari kulit yang rusak. Berikut sederet cara perawatan yang bisa kamu coba. Simak!

1. Tak Lupa Menggunakan Pelembap

Menggunakan pelembap/Foto: Freepik.com/freepik

Cuaca panas membuat kulit mudah kering dan gampang teriritasi. Karena ini, jagalah kelembapan kulit dengan rutin menggunakan pelembap pada bagian wajah dan seluruh tubuh. 

Walau berada di ruangan ber-AC, jangan lupa untuk selalu re-apply, karena dinginnya ruangan pun bisa membuat kulit jadi kering. Bawalah pelembap di setiap perjalananmu ya, Beauties!


2. Pakai Sunscreen dan Rutin Re-Apply
Menggunakan sunscreen/Foto: freepik.com

Menggunakan sunscreen/Foto: freepik.com

Salah satu yang tak boleh dilewatkan dari perawatan kulit adalah menggunakan sunscreen. Penggunaan tabir surya ini bisa melindungi kulit dari paparan sinar matahari yang menyiksa. 

Pilihlah sunscreen dengan minimal SPF 30. Akan lebih baik, memilih sunscreen dengan kandungan PA++++, sebab kandungan ini bisa memberikan perlindungan tinggi pada kulit dan memblokir sinar UVA hingga 95%. 

Untukmu yang beraktivitas di luar ruangan, jangan lupa untuk rutin re-apply, setiap 2-3 jam sekali. 

3. Pakai Pakaian yang ‘Melindungi’ Kulit
Tips Jaga Kesehatan Kulit di Cuaca Panas/Foto: Freepik

Ilustrasi pakai pakaian yang tertutup/Foto: Freepik

Pemilihan pakaian pun sama pentingnya. Saat cuaca panas, pilihlah pakaian yang lebih mampu menutupi bagian tangan hingga mata kaki. 

Dengan pemakaian yang lebih tertutup, tentu bisa memberikan perlindungan lebih pada kulit. Namun, penting juga untuk memerhatikan bahan pakaian yang kamu pilih. Jangan sampai, pakaian untuk menutupimu dari paparan sinar matahari ini membuatmu jadi tidak nyaman. 

Sebagai tambahan, kamu juga boleh menggunakan masker wajah, topi, hingga kacamata hitam saat di luar ruangan.

4. Tetap Terhidrasi dan Tetapkan Pola Makan Sehat
Ilustrasi Minum air/Foto: freepik.com/freepik

Ilustrasi minum/Foto: freepik.com/freepik

Cuaca panas bisa menyebabkan dehidrasi, karena tubuh mengeluarkan banyak keringat. Maka dari itu, penting untuk selalu memenuhi asupan harian, minimal dua liter sehari. 

Lalu, jangan lupa untuk menjaga pola makan tetap sehat. Kamu bisa konsumsi lebih banyak buah dan sayur yang miliki banyak kandungan air, agar membantu mencegah dehidrasi.

Beauties, itu dia sederet cara perawatan untuk hindari kulit rusak saat cuaca panas. Jangan lupa untuk diterapkan ya!

***

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di lumpkinsjail? Yuk gabung ke komunitas pembaca lumpkinsjail Lumpkinsjail.org. Caranya DAFTAR DI SINI!


(ria/ria)



Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *