Berita

8 Ide Bisnis untuk Car Free Day, Walau Seminggu Sekali Tapi Bikin Cuan!

×

8 Ide Bisnis untuk Car Free Day, Walau Seminggu Sekali Tapi Bikin Cuan!

Share this article


Kebanyakan orang menjadikan kegiatan Car Free Day (CFD) atau hari bebas kendaraan sebagai salah satu alternatif untuk menikmati waktu libur di akhir pekan. Bukan cuma itu, momen ini juga sering kali dimanfaatkan oleh sebagian orang untuk membuka lapak jualan.

Lokasi tempat yang strategis dan ramai di lalui orang berjalan kaki, tentunya bisa menjadi peluang yang menggiurkan untuk mencari uang dari berjualan.

Namun bukan hanya sekedar berjualan, Beauties perlu mengetahui barang-barang apa saja yang berpontensi laku keras dan mampu meraup keuntungan yang banyak.

Berikut beberapa ide bisnis yang bisa Beauties jual dan bikin cuan saat Car Free DayCheck this out, Beauties!

1. Minuman Segar

Jus buah/ Foto: Freepik.com/freepik

Merasa lelah setelah melakukan sejumlah aktivitas fisik seperti jalan kaki, berlari, ataupun bersepeda di luar ruangan yang langsung terpapar oleh sinar terik matahari. Tentunya akan membuat tubuh kamu merasa cepat haus, dan membutuhkan asupan minuman segar yang dapat melegakan tenggorokan.

Oleh karena itu, berjualan minuman segar merupakan pilihan yang tepat karena bakal dicari oleh banyak orang saat Car Free Day. Beauties bisa menjual air mineral, infused water, jus buah, susu murni, hingga aneka minuman dingin yang menyegarkan. Dijamin bakal mendapat keuntungan besar deh, Beauties!

2. Beragam Menu Sarapan

Menu sarapan/ Foto: Freepik.com/jcomp

Meskipun kegiatan Car Free Day dimanfaatkan oleh banyak orang untuk berolahraga dan bersantai. Namun, ada pula orang-orang yang pergi ke Car Free Day untuk mencari sarapan, lho.

Maka dari itu, Beauties bisa membuka lapak berjualan yang menyediakan banyak pilihan menu makanan untuk sarapan. Mulai dari nasi kuning, nasi uduk, gado-gado, pecel sayur, bubur ayam, dan lainnya.

Selain makanan berat, Beauties juga bisa berjualan menu sarapan yang ringan-ringan seperti siomay, dimsum, sandwich, kue atau jajanan tradisional. Sehingga para pengunjung bisa memilih sendiri menu sarapan yang akan disantap.

3. Jajanan Kekinian

Kimbap/ Foto: Freepik.com/jcomp

Para pengunjung Car Free Day cenderung lebih mudah mengeluarkan uang untuk membeli makanan atau minuman yang sedang hits. Yup, setelah lelah berolahraga, biasanya mereka juga akan mencicipi aneka kuliner kekinian yang ada di sana.

Beauties mungkin bisa memilih ide jualan yang lagi nge-tren, seperti sushi prasmanan, kimbab, milecrepes, dimsum mentai, salad roll, dan sebagainya. Dijamin ide jualan ini bakal menghasilkan banyak cuan karena banyak orang yang penasaran ingin mencobanya.

4. Produk Organik dan Ramah Lingkungan

Buah-buahan segar/ Foto: Freepik.com/pressfoto

Kegiatan Car Free Day yang biasanya beroperasi setiap hari Minggu, mulai dari pagi hingga siang hari ini merupakan salah satu gerakan untuk mengurangi polusi udara dan menunjukkan kepedulian masyarakat terhadap lingkungan.

Tak heran kalau sebagian orang memanfaatkan momen ini untuk berjualan produk organik dan ramah lingkungan seperti menjual buah-buahan dan sayuran organik, produk perkebunan, peralatan berkebun, dan produk daur ulang.


5. Produk Kesehatan dan Olahraga

Peralatan olahraga/ Foto: Freepik.com/freepik

Saat Car Free Day, banyak orang yang gemar berolahraga dan peduli dengan kesehatannya. Biasanya mereka suka membeli produk-produk kesehatan seperti teh herbal, vitamin, madu dan jamu.

Bukan hanya itu saja, mereka juga kerap membeli peralatan olahraga, Beauties bisa menjual barang-barang seperti sepatu, topi, baju olahraga, kaus kaki, ataupun tas pinggang, dan lainnya.

Oleh karena itu, membuka lapak produk kesehatan dan peralatan olahraga saat Car Free Day bisa menjadi salah satu ide jualan yang bakal laris manis dibeli pengunjung.

6. Aksesoris Perempuan

Aksesoris perempuan/ Foto: Freepik.com/freepik

Sudah menjadi rahasia umum bahwa perempuan senang berbelanja dan mudah lapar mata ya, Beauties. Mereka gampang tertarik ketika melihat barang-barang lucu dan unik.

So, di momen ini tentunya bisa menjadi kesempatan yang bagus untuk Beauties berjualan berbagai aksesoris dan pernak-pernik perempuan nih.

Beauties bisa jualan seperti kalung, gelang, vas bunga, hiasan dinding, bantal-bantal lucu, dan sebagainya.

7. Peralatan Dapur

Peralatan dapur/ Foto: Freepik.com/KamranAydinov

Selain berjualan aksesoris, biasanya para perempuan, terutama ibu-ibu, sangat senang berbelanja peralatan dapur di Car Free Day.

Nah, Beauties bisa memanfaatkan momen ini untuk menjual beraneka macam peralatan dapur. Mulai dari mangkuk, piring, panci, wajan, tempat makan dan tempat minum, serta kebutuhan dapur lainnya demi menghasilkan cuan.

Jangan lupa juga untuk menjualnya dengan harga miring ataupun diberi diskon, ya. Biasanya mereka akan tertarik untuk membeli karena harganya murah, bukan karena sedang membutuhkan barang tersebut. Bener nggak, Beauties?

8. Mainan Anak

Mainan anak/ Foto: Freepik.com/fabrikasimf

Seperti yang kita tahu, bukan hanya orang-orang tua dan dewasa saja yang datang ke Car Free Day. Namun juga para orang tua yang membawa serta anak-anak mereka untuk menikmati hari bebas kendaraan ini untuk menikmati akhir pekan bersama sambil berjalan kaki atau naik sepeda.

Nah, kehadiran anak-anak inilah yang bisa menjadi ladang cuan bagi Beauties untuk menjual beraneka macam mainan anak. Hal itu karena anak-anak sangat senang membeli mainan. Tapi, jangan lupa untuk memasang harga yang wajar, ya, agar tetap laris manis terjual.

***

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di lumpkinsjail? Yuk gabung ke komunitas pembaca lumpkinsjail Lumpkinsjail.org. Caranya DAFTAR DI SINI!


(ria/ria)



Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *