LUMPKINSJAIL.ORG, Jakarta – Indonesia Outdoor Festival atau Indofest 2024 resmi dibuka mulai Kamis, 4 Juli. Kegiatannya berlangsung di Hall B, Jakarta Convention Center (JCC) sampai Minggu, 7 Juli 2024.
Pameran ini menghadirkan produk perlengkapan kegiatan outdoor atau luar ruangan. Ada beragam barang dari dalam dan luar negeri.
Chief Executive Officer COS Event Dyson Toba mengatakan dunia outdoor sudah semakin digemari masyarakat Indonesia, ditandai dengan semakin banyaknya kegiatan luar ruangan dan banyak kegiatan olahraga lari di setiap pekan.
“Tidak hanya itu, antusiasme masyarakat yang ingin pergi ke gunung-gunung juga meningkat. Itu menunjukkan masyarakat semakin sadar tentang kesehatan dan kegiatan luar ruangan,” kata Dyson lewat siaran pers di Jakarta, Kamis, 4 Juli 2024.
Pengunjung melihat salah satu stan pameran produk perlengkapan kegiatan alam bebas di pameran Indofest 2024 di Jakarta, Kamis, 4 Juli 2024. Pameran tersebut diikuti oleh sekitar 150 peserta dengan menargetkan 50.000 pengunjung selama empat hari pameran. TEMPO/Tony Hartawan
Indofest 2024 Ajak Pengunjung Kurangi Sampah Plastik
Indofest tahun ini mengajak para pengunjung yang datang untuk mengurangi sampah dengan cara tidak membeli air kemasan dan membawa botol minum sendiri serta tidak menggunakan kantong plastik.
Deputi Bidang Penyelenggara Kegiatan dan Event Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Vinsensius Jemadu mengapresiasi Indofest 2024. Dia mengatakan setelah pandemi Covid-19 ada perubahan kebiasaan masyarakat dengan kegiatan luar ruangan yang begitu diminati dan melonjak.
“Artinya kegiatan yang dilakukan oleh Indofest sangat tepat dengan menyesuaikan perubahan behavior masyarakat pasca pandemi ini,” kata Vinsensius.
Indofest 2024 kali ini mengangkat tema GEAR (Green, Equality, Action, Responsibility). Salah satu perhatiannya adalah keberlanjutan atau keberlangsungan lingkungan dengan mulai menumbuhkan kebiasaan sederhana yaitu your trash your responsibility (bertanggung jawab terhadap sampah yang dihasilkan) hingga less waste (minim sampah).
Pengunjung akan disuguhkan kegiatan seru lainnya selain berbelanja yaitu pertunjukan musik, diskusi, dan lain sebagainya.
Pilihan Editor: Libur Sekolah, Bandung Gelar Festival Asia Afrika dan Festival Tahu Akhir Pekan Ini
ANTARA
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika