Berita

10 Daftar Negara dengan IQ Tertinggi di Dunia, Ternyata Ini Rahasianya!

×

10 Daftar Negara dengan IQ Tertinggi di Dunia, Ternyata Ini Rahasianya!

Share this article


Mempunyai otak cerdas dan daya ingat yang tinggi tentunya menjadi impian bagi banyak orang. Hal itu juga yang dirasakan oleh sebuah negara, mereka akan merasa sangat diberkahi apabila memiliki banyak orang-orang cerdas di dalamnya.

Biasanya kecerdasan seseorang dapat ditentukan melalui Intelligence Quotient (IQ) atau indeks kecerdasan. Semakin tinggi skor yang didapat, maka seseorang dianggap semakin cerdas.

Skor IQ dapat pula digunakan untuk mengukur kecerdasan suatu negara dalam rata-rata. Nantinya, nilai IQ akan mengindikasikan kualitas pendidikan dan sumber daya manusia di negara tersebut.

Menariknya, kecerdasan seseorang dapat dipengaruhi oleh genetik yang diturunkan orangtua, ataupun perubahan iklim. Ketika iklim di suatu negara cenderung hangat, maka berkaitan dengan penyusutan otak. Sementara, pada cuaca dingin, relatif sejuk, orang-orang akan lebih bersemangat untuk melakukan sesuatu yang berdampak pada kecerdasan otak.

Lantas, benarkah hal tersebut? Melansir dari World Population Review, berikut daftar negara dengan skor IQ tertinggi di dunia. Simak!

1. Jepang

Jepang/ Foto: Freepik.com/freepik

Sering kali mendapatkan predikat negara terbaik, Jepang menempati urutan pertama sebagai negara dengan skor IQ tertinggi di dunia. Penduduknya rata-rata memiliki IQ sebesar 106,49.

Terdapat sejumlah faktor yang turut mendukung kecerdasan masyarakat Jepang. Salah satunya adalah memiliki pola makan sehat dengan rutin mengonsumsi makanan kaya omega-3, vitamin dan protein. Nutrisi tersebut memiliki korelasi yang sangat besar terhadap peningkatan IQ yang tinggi.

Selain itu, faktor lingkungan juga berkontribusi terhadap kecerdasan yang lebih tinggi dibandingkan dengan anak-anak di Amerika atau Eropa.

2. Taiwan

Taiwan/ Foto: Freepik.com/lifeforstock

Taiwan menduduki peringkat ke-dua sebagai salah satu negara dengan IQ tertinggi di dunia. Warganya memiliki rata-rata IQ yang berbeda sangat tipis dengan Jepang, yakni sebesar 106,47

Negara ini dikenal dengan pendidikan yang sangat maju, serta infrastruktur yang menekankan pada pengembangan intelektual inti kepada warganya. Selain itu, Taiwan juga memastikan pendidikan di negaranya agar terus berinovasi, berkreasi, dan berwawasan luas terhadap teknologi maju.

3. Singapura

Singapura/ Foto: Freepik.com/wirestock

Sering kali disebut sebagai negara tetangga Indonesia, Singapura menjadi satu-satunya negara di Asia Tenggara yang memiliki IQ tertinggi ketiga di dunia. Skor IQ rata-rata penduduk Singapura sebesar 105,89.

Singapura diketahui berinvestasi pada pendidikan dasar seperti sains, teknologi, teknik, dan matematika. Pendidikan yang terfokus sejak dini menjadi salah satu alasan utama dari tingginya IQ warganya tersebut.

4. Hong Kong

Hong Kong/ Foto: Freepik.com/travelscape

Hong Kong tidak hanya terkenal dengan pemandangan kota yang ramai, budaya yang menarik, tapi juga kecerdasan warganya yang menakjubkan. Rata-rata penduduknya memiliki IQ yang cukup tinggi, yaitu sebesar 105,37.

Kualitas hidup yang baik dan asupan gizi yang terpenuhi dengan sempurna juga turut berkontribusi terhadap kecerdasan masyarakat di negara ini, sehingga memiliki IQ yang tinggi.

So, nggak heran kalau penduduk Hong Kong dikenal memiliki pemikiran tajam dan cepat.


5. China

China/ Foto: Freepik.com/4045

Meskipun menjadi salah satu negara yang memiliki populasi penduduk terbanyak di dunia, namun tak lantas membuat China mengabaikan pendidik warganya.

Dengan jumlah populasi yang banyak itu, China berhasil menempati urutan ke-lima sebagai negara yang mempunyai IQ tertinggi di dunia. Skor rata-rata IQ penduduknya sebesar 104,1.

Sistem pendidikan di China terkenal sangat kompetitif. Para siswa harus menghadapi tekanan kuat dan berprestasi di bidang akademik. Hal itu yang akhirnya menghasilkan masyarakat dengan tingkat ketekunan, kegigihan, dan keunggulan akademik yang dibuktikan dengan rata-rata IQ yang tinggi.

6. Korea Selatan

Korea Selatan/ Foto: Freepik.com/lifeforstock

Korea Selatan terkenal dengan kemajuan teknologi dan sistem pendidikan yang berkualitas tinggi. Rata-rata penduduknya memiliki IQ tinggi sebesar 102,35.

Ketatnya sistem pendidikan di Korea Selatan membuat para siswa harus menghabiskan waktu untuk belajar setidaknya 14 jam dalam sehari. Di samping itu, kecerdasan yang unggul tersebut juga dipengaruhi oleh peran lingkungan dan asupan gizi yang dikonsumsi sehari-hari dalam membentuk dan meningkatkan kinerja otak.

7. Belarusia

Belarusia/ Foto: Unsplash.com/Egor Kunovsky

Belarusia merupakan negara yang berada di Eropa Timur dengan kualitas hidup dan pendidikan terbaik di dunia. Negara ini dikenal sebagai salah satu yang paling cerdas dan penduduknya memiliki kemampuan intelektual yang luar biasa. Skor IQ rata-rata warganya sebesar 101,6.

Bukan hanya sistem pendidikannya yang luar biasa, Belarusia juga telah melahirkan banyak ilmuwan yang berkontribusi pada bidang-bidang seperti fisika, kimia, dan matematika.

Yup, penduduk Belarusia mengalami perkembangan dalam kemampuan berpikir kritis dan keterampilan analitis karena mengedepankan sains.

8. Finlandia

Finlandia/ Foto: Unsplash.com/Tapio Haaja

Sistem pendidikan di Finlandia merupakan salah satu yang terbaik di dunia. Negara ini memprioritaskan warganya agar mendapatkan pendidikan berkualitas tinggi dan terbaik secara menyeluruh.

Tak heran kalau penduduk Finlandia menempati peringkat ke-delapan negara dengan IQ tertinggi di dunia. Rata-rata skor IQ penduduknya berada di angka 101,2.

9. Liechtenstein

Liechtenstein/ Foto: Unsplash.com/Henrique Ferreira

Bukan hanya diberkahi pemandangan alam yang menakjubkan dan cuaca rata-rata sejuk sepanjang tahun. Negara kecil yang terletak di antara Swiss dan Austri ini juga diberkahi karena memiliki penduduk dengan IQ tinggi, yaitu rata-rata sebesar 101,07.

Pendidikan menjadi prioritas utama di Liechtenstein, terutama dalam hal kemampuan analitis dan berpikir kritis. Hal itu berhasil menciptakan perubahan dan berkontribusi pada kesuksesan ekonomi negara yang berkelanjutan.

10. Jerman

Jerman/ Foto: Unsplash.com/Marius Serban

Jerman merupakan salah satu negara yang ramah untuk pelajar internasional. Nggak heran kalau ada banyak sekali universitas terbaik dan ternama dunia di negara ini.

Pemerintah Jerman sangat menekankan para siswa untuk mendapatkan pendidikan yang berkualitas dan memberlakukan sistem pendidikan gratis.

Penduduk Jerman sendiri termasuk dalam sepuluh besar negara dengan IQ tertinggi di dunia dengan rata-ratanya sebesar 100,74. Hal ini membuktikan bahwa banyak sekali orang di Jerman yang memiliki kecerdasan tinggi.

***

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di lumpkinsjail? Yuk gabung ke komunitas pembaca lumpkinsjail Lumpkinsjail.org. Caranya DAFTAR DI SINI!


(ria/ria)



Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *