Saat menjalankan diet penurunan berat badan, kamu pasti harus mengontrol asupan kalori sehari-hari, Beauties. Ketika kamu merasa lapar di antara waktu makan dan membutuhkan camilan yang mengenyangkan, camilan tinggi protein adalah solusinya. Kamu bisa mengonsumsi sumber protein yang sederhana, seperti selai kacang, telur rebus, atau secangkir yogurt.
Selain membantu agar merasa kenyang, camilan yang mengandung protein juga dapat menstabilkan gula darah dan memberikan pasokan energi yang stabil ke tubuh dan otak. Namun, kamu juga harus mengontrol berapa banyak kebutuhan protein harian.
Merangkum dari Real Simple, berikut ini beberapa ide camilan tinggi protein yang bisa kamu konsumsi sehari-hari.
Edamame Rebus
Ilustrasi/Foto: Freepik
|
Edamame adalah jenis kedelai yang mengandung protein lengkap. Satu cangkir edamame diketahui mengandung sekitar 18 gram protein. Kamu pun bisa mengonsumsinya secara sederhana, Beauties.
Kamu bisa membeli edamame beku yang sudah dikupas maupun masih di dalam polongnya. Kemudian, cobalah untuk mengukus dengan microwave atau merebus ke dalam air mendidih selama beberapa menit. Untuk menambah citarasa, taburi garam laut setelah ditiriskan.
Telur Rebus
Ilustrasi Telur Rebus/Foto: Unsplash/Anton Nikolov
Tahukah kamu bahwa satu butir telur berukuran besar mengandung lebih dari 6 gram protein. Untuk hidangan sederhana, kamu bisa merebus satu atau dua butir telur di pagi hari. Jika kamu tidak ada waktu untuk menunggu rebusan air, buatlah telur rebus dalam jumlah cukup banyak dan simpan di lemari es.
Kamu bisa menyimpan telur rebus atau setengah matang tanpa dikupas dan menyimpannya di dalam wadah kedap udara. Telur rebus bisa kamu simpan hingga lima hari atau dua hari untuk telur setengah matang.
Greek Yogurt dengan Granola dan Berry
Ilustrasi Greek Yogurt/Foto: Freepik.com/chandlervid85
Yogurt adalah makanan pilihan orang-orang yang sedang menjalankan diet. Makanan ringan satu ini sangat cocok dikombinasikan dengan berbagai menu sehat. Ada kandungan kalsium, probiotik, dan protein yang cukup tinggi. Mengonsumsi secangkir Greek yogurt (5,3 ons) untuk satu porsi menawarkan 16 gram protein sehat.
Cobalah untuk menambahkan kacang dan granola untuk memberikan rasa manis, tekstur, dan lebih banyak protein. Kamu juga bisa menambah beberapa buah beri segar sebagai sumber vitamin, antioksidan, dan serat.
Puding Biji Chia
Ilustrasi/Foto: Unsplash/Brenda Godinez
Biji chia adalah sumber protein lengkap dan menyediakan sembilan asam amino esensial. Satu ons biji chia kering memberikan lebih dari 4,5 gram protein.
Kamu bisa membuat menu camilan sehar dengan membuat pudding biji chia. Kamu juga bisa membuat overnight oatmeal yang mengandung biji chia, oat, kacang cincang, dan Greek yogurt.
Buncis Panggang
Ilustrasi buncis/Foto: Freepik.com/Wirestock
Buncis adalah sejenis kacang-kacangan yang sangat padat nutrisi, termasuk tinggi protein dan serat serta relatif rendah lemak. Satu cangkir buncis menghasilkan lebih dari 14 gram protein. Salah satu cara unik untuk menyajikan buncis agar lebih lezat adalah dengan memanggang biji buncis dan menambahkan bumbu rempah-rempah.
Oatmeal dengan Kacang dan Buah
Ilustrasi/Foto: Unsplash/Brooke Lark
Oat adalah karbohidrat kompleks yang kaya akan serat, vitamin, mineral, dan sedikit protein. Satu cangkir oatmeal yang dimasak dengan air mengandung lebih dari 5 gram protein.
Nah, agar proteinnya lebih tinggi, tambahkan susu, stroberi, kacang cincang, sedikit selai kacang, dan biji chia. Kamu bahkan bisa menambahkan telur rebus, lho.
Roti Gandum Bakar dengan Keju Cottage
Ilustrasi/Foto: Freepik
Keju cottage juga bisa jadi bagian dari pelengkap camilanmu, Beauties. Keju ini sangat lembut, berprotein tingi, dan cocok dipadukan dengan camilan manis seperti melon, anggur, dan irisan apel. Oleskan keju cottage pada roti gandum panggang dan taburi dengan irisan tomat, alpukat, sedikit minyak zaitun extra virgin, garam, dan lada hitam.
Satu cangkir keju cottage rendah lemak diketahui menyediakan 28 gram protein. Kombinasi topping dengan roti panggang ini sangat membantu kamu untuk merasa kenyang sebelum jadwal makan.
Tertarik mencoba salah satu camilan tinggi protein di atas, Beauties?
***
Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di lumpkinsjail? Yuk, gabung ke komunitas pembaca lumpkinsjail, Lumpkinsjail.org.
(naq/naq)