Berita

5 Rekomendasi Film tentang Ayah di Netflix, Bikin Terharu hingga Nangis Tersedu-sedu!

×

5 Rekomendasi Film tentang Ayah di Netflix, Bikin Terharu hingga Nangis Tersedu-sedu!

Share this article


Kalau kamu sedang mencari film yang bisa membuatmu terharu dan terinspirasi, Netflix punya banyak rekomendasi film tentang ayah. Hubungan antara ayah dan anak selalu menyimpan kisah-kisah menyentuh yang bisa membuat kita merenungkan makna cinta, pengorbanan, dan kekuatan keluarga. 

Dari drama penuh emosi hingga cerita yang menyentuh hati, film-film ini menawarkan perspektif berbeda tentang bagaimana seorang ayah berperan dalam kehidupan anak-anaknya. Siap-siap tisu, ya, Beauties, karena rekomendasi film ini dijamin bisa bikin kamu berkaca-kaca hingga menangis tersedu-sedu!

Film-film tentang ayah yang ada di Netflix ini tidak hanya menghadirkan kisah yang mengharukan, tetapi juga memberikan pelajaran berharga tentang kasih sayang. Dilansir dari detikcom, ini daftarnya!

Fatherhood (2021)

Fatherhood (2021)/Foto: IMDb

Salah satu rekomendasi film ayah di Netflix yang bisa bikin kamu terharu adalah Fatherhood. Film ini dibintangi oleh Kevin Hart, yang biasanya dikenal dengan peran komedi. Namun, kali ini dia berhasil membawa penonton ke dalam kisah yang penuh emosi dan inspiratif. 

Fatherhood mengisahkan tentang seorang ayah tunggal, Matt Logelin, yang harus mengasuh putrinya sendiri setelah sang istri meninggal secara mendadak. Dengan campuran momen lucu dan menyentuh, film ini menggambarkan perjuangan Matt dalam menjalani peran barunya sebagai satu-satunya orang tua. Peran ini dijalankan lengkap dengan tantangan dan kebahagiaan yang datang bersamanya.

Kamu akan melihat bagaimana Matt berusaha sekuat tenaga untuk memberikan yang terbaik bagi putrinya, meskipun sering kali merasa kewalahan dan ragu dengan kemampuannya. Dengan alur cerita yang menyentuh, film ini akan membuatmu tertawa, menangis, dan merasa terinspirasi.

Sweet Girl (2021)

Sweet Girl (2021)/Foto: IMDb

Sedang mencari film yang seru dan penuh emosi tentang hubungan ayah dan anak di Netflix? Sweet Girl bisa jadi pilihan yang tepat! Dibintangi oleh Jason Momoa, film ini mengisahkan perjuangan seorang ayah, Ray Cooper, yang bertekad untuk membalas dendam setelah kehilangan istrinya karena keserakahan perusahaan farmasi. 

Sambil menjaga putrinya, Rachel, Ray harus menghadapi berbagai bahaya dan intrik dalam upayanya mencari keadilan. Sweet Girl menggabungkan aksi mendebarkan dengan momen-momen yang sangat menyentuh.

Kamu akan terpikat dengan chemistry antara Jason Momoa dan Isabela Merced di sepanjang film. Keduanya menunjukkan hubungan ayah-anak yang kuat dan penuh kasih sayang, bahkan di tengah situasi yang penuh ketegangan. 

Miracle in Cell No. 7 (2013)

Miracle in Cell No. 7 (2013)/Foto: IMDb

Miracle in Cell No. 7 adalah rekomendasi film tentang ayah bikin haru yang tidak boleh dilewatkan. Film asal Korea Selatan ini mengisahkan tentang seorang ayah bernama Yong-go, yang memiliki keterbatasan mental, dan putrinya, Ye-seung. 

Yong-go secara tragis dipenjara karena tuduhan yang salah. Tetapi, di balik jeruji besi, ia bertemu dengan para narapidana yang membantunya tetap berhubungan dengan Ye-seung. Kisah ini menyoroti betapa dalamnya cinta seorang ayah dan bagaimana hubungan yang tulus dapat mengubah hati orang-orang di sekitarnya.

Miracle in Cell No. 7 bisa membuat kamu tertawa dan menangis berkat kombinasi sempurna antara humor dan momen-momen yang sangat menyentuh. Film ini juga mengangkat tema keadilan dan pengorbanan. Siapkan tisu sebelum menonton, karena Miracle in Cell No. 7 akan meninggalkan kesan mendalam tentang betapa kuatnya ikatan ayah dan anak. Dijamin, banjir air mata!


27 Steps of May (2018)

27 Steps of May (2018)/Foto: IMDb

Film ini mengisahkan perjalanan emosional seorang ayah dan anak perempuannya yang mengalami trauma mendalam. May, yang diperankan oleh Raihaanun, hidup dalam keheningan dan keterasingan setelah mengalami kekerasan yang mengubah hidupnya. 

Sang ayah, yang diperankan oleh Lukman Sardi, berjuang untuk mendekati dan menyembuhkan luka batin putrinya. Di samping itu, sang ayah juga bergelut dengan rasa bersalah dan ketidakberdayaan. 

Kamu akan terpesona dengan bagaimana film ini menggambarkan upaya sang ayah dalam mendukung dan memahami putrinya melalui setiap langkah yang sulit. 27 Steps of May tidak hanya menampilkan hubungan ayah-anak yang kuat, tetapi juga menyoroti proses penyembuhan dan harapan. Dengan sinematografi yang indah dan alur cerita menarik, film ini menawarkan perspektif yang mendalam tentang cinta dan pengorbanan dalam keluarga.

Keluarga Cemara 2 (2022)

Keluarga Cemara 2 (2022)/Foto: IMDb

Sesuai namanya, film ini melanjutkan kisah keluarga Abah, Emak, Euis, dan Ara setelah mereka pindah dari kota besar ke desa. Abah, yang diperankan oleh Ringgo Agus Rahman, harus beradaptasi dengan kehidupan baru sambil terus berusaha menjadi teladan dan pelindung bagi keluarganya. 

Kisah ini penuh dengan momen-momen mengharukan yang menggambarkan betapa pentingnya kebersamaan dan dukungan dalam keluarga. Kamu akan merasakan kehangatan dan kebersamaan dari setiap anggota keluarga Cemara. 

Keluarga Cemara 2 juga menghadirkan berbagai tantangan yang dihadapi Abah sebagai kepala keluarga. Abah selalu berusaha keras untuk memberikan yang terbaik meski dalam kondisi sulit. Dengan alur cerita yang menyentuh dan penuh pesan moral, film ini bukan cuma menghibur tetapi juga memberikan inspirasi tentang nilai-nilai kekeluargaan. Siapkan dirimu untuk tertawa dan menangis bersama Keluarga Cemara dalam film ini yuk!

Semua rekomendasi film tentang ayah di Netflix yang bisa bikin terharu ini pasti akan membawa kamu pada perjalanan emosional yang mendalam. Setiap film menawarkan kisah unik tentang cinta, pengorbanan, dan hubungan yang kuat antara ayah dan anak. Ambil camilan favoritmu dan bersiaplah untuk terharu!

***

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di lumpkinsjail? Yuk, gabung ke komunitas pembaca lumpkinsjail, Lumpkinsjail.org.


(naq/naq)



Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *