Berita

Bukan Fisik, 5 Zodiak Ini Mudah Tertarik sama Kepribadian Seseorang saat Cari Pasangan

×

Bukan Fisik, 5 Zodiak Ini Mudah Tertarik sama Kepribadian Seseorang saat Cari Pasangan

Share this article


Setiap zodiak memiliki kriteria saat mencari pasangan. Salah satunya berdasarkan kepribadiannya. Biasanya zodiak yang mengutamakan kepribadian ketimbang penampilan fisik meyakini bahwa hubungan berkualitas bisa terbangun dari sifat, karakter, dan koneksi emosional.

Nah, berikut 5 zodiak yang lebih mengutamakan kepribadian atau karakter ketimbang penampilan fisik saat memilih pasangan!

1. Cancer

Diposisi pertama ada zodiak Cancer. Yup, Si Kepiting ini sangat percaya bahwa hubungan romantis hanya bisa terbangun lewat karakter. Mereka sangat menyukai orang-orang yang bisa menghargai hubungan dan memiliki kualitas emosional cukup baik.

Cancer sangat mendambakan pasangan yang bisa membangun hubungan berdasarkan kasih sayang, perhatian, kepercayaan, dan kesetiaan. Jadi, penampilan fisik saja tidak cukup untuk membuat Cancer jatuh hati.

2. Scorpio

Ilustrasi/Foto: freepik.com/freepik

Berikutnya ada zodiak Scorpio. Di balik sifat misteriusnya, para Scorpio lebih tertarik dengan koneksi emosional saat menjalin hubungan. Zodiak ini akan mencari pasangan yang bisa memberikan dukungan dan perhatian penuh saat mereka butuhkan.

Ketulusan dan kasih sayang merupakan kunci utama Scorpio saat menjalin hubungan. Oleh karena itu, mereka menyukai seseorang yang bisa memahami dan menerima semua kekurangannya.

3. Aquarius

Ilustrasi/Foto: freepik.com/freepik

Kepintaran dan karakter merupakan kriteria para Aquarius saat mencari pasangan. Zodiak ini percaya bahwa penampilan fisik tidak cukup untuk membangun hubungan percintaan yang lebih dalam dan serius.

Sebagai pribadi yang kreatif, Aquarius juga mendambakan pasangan yang bisa berpikir secara kreatif dan memberikan kenyamanan di segala situasi.


4. Sagitarius

Ilustrasi/Foto: freepik.com/marymarkevich

Suka berpetualang membuat Sagitarius cukup selektif dalam memilih pasangan hidup. Yup, zodiak ini lebih tertarik dengan orang berkepribadian berani dan memiliki semangat tinggi, sehingga cocok diajak berpetualang bersama.

Para Sagitarius percaya bahwa semua momen sangat berharga, sehingga mereka lebih mengutamakan kepribadian ketimbang penampilan fisik saat memilih pasangan.

5. Pisces

Ilustrasi/Foto: freepik.com/freepik

Last but not least, Pisces. Zodiak ini sangat tertarik dengan orang yang bisa membuat mereka nyaman lewat perhatian. Oleh karena itu, mereka tidak memandang penampilan fisik saat memilih pasangan.

Bagi Pisces, kepribadian pasangan sangat menentukan arah hubungan percintaan. Mereka akan memilih pasangan yang bisa membangun koneksi emosional cukup baik dan memberikan kenyamanan.

Nah, itulah 5 zodiak yang lebih mengutamakan kepribadian ketimbang penampilan fisik saat memilih pasangan. Bagi mereka, kepribadian bisa menentukan baik atau buruknya koneksi emosional dan kenyamanan dalam hubungan.

***

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di lumpkinsjail? Yuk, gabung ke komunitas pembaca lumpkinsjail, Lumpkinsjail.org.


(dmh/dmh)



Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *