Berita

Ternyata Ketombe Bisa Muncul di Alis! Apa Penyebabnya?

×

Ternyata Ketombe Bisa Muncul di Alis! Apa Penyebabnya?

Share this article




Beauties, ketombe merupakan salah satu permasalahan kulit yang kerap dialami sebagian besar orang. Biasanya, ketombe ditemukan pada kulit kepala atau menempel di helai-helai rambut.

Namun, ternyata ketombe juga bisa muncul di alis, lho. Munculnya ketombe di alis mata bukan hanya isu semata. American Academy of Dermatology bahkan menyebut sekitar 3 hingga 5% populasi dunia mengalami kondisi ini. Untuk kamu yang belum tahu, ketombe pada alis juga dikenal dengan sebutan dermatitis seboroik.

Biasanya ditandai dengan munculnya bercak kulit merah, berminyak, dan mengelupas di area-area yang hendak terjadi ketombe, salah satunya di bagian alis.

Dokter kulit yang berbasis di Los Angeles, Shani Francis mengatakan dermatitis seboroik memang bisa terjadi di bagian tubuh manapun selama terdapat bulu rambut di sekitarnya, termasuk di kepala dan alis.

Ketombe yang muncul di alis atau di organ tubuh lainnya yang memiliki rambut memang tidak menular. Tapi hal ini bisa muncul atau semakin parah jika kondisi lingkungan tidak memadai, stres, hingga konsumsi obat tertentu, Beauties.

Lantas, bagaimana ketombe bisa muncul di alis? Folikel rambut bukanlah penyebab terbesar munculnya ketombe di alis. Kemungkinan besar ini justru disebabkan oleh kelenjar penghasil minyak yang terdapat di bawah kulit.

Selain itu, jamur alami pada kulit juga dicurigai jadi ‘biang kerok’ munculnya ketombe di alis. Jamur malassezia bisa tumbuh berlebihan yang berujung pada peradangan dan bisa menyebabkan ruam di kulit.

Baca selengkapnya DI SINI.

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di lumpkinsjail? Yuk gabung ke komunitas pembaca lumpkinsjail Lumpkinsjail.org. Caranya DAFTAR DI SINI!

(sim/sim)



Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *