Berita

5 Lagu BTS yang Berkolaborasi dengan Musisi Internasional

×

5 Lagu BTS yang Berkolaborasi dengan Musisi Internasional

Share this article


Debut sejak 2013 lalu dengan perilisan single album ‘2 Cool 4 School’, kini BTS menjadi salah satu grup K-Pop  yang sukses mendunia, Beauties. Tidak hanya merilis berbagai karya yang luar biasa serta menginspirasi, popularitas BTS pun kian meningkat setiap harinya.

Sebagai salah satu boy group Korea Selatan kenamaan, sudah banyak discography yang dirilis BTS. Mulai dari lagu-lagu untuk grup maupun yang dirilis secara solo oleh para member-nya yakni RM, Jin, Suga, J-Hope, Jimin, V, dan Jungkook.

Sayangnya, para ARMY (nama fandom BTS) kini harus ‘berpisah’ sementara dengan BTS lantaran anggotanya yang tengah menjalani wajib militer di Korea Selatan, Beauties. Namun, mereka akan kembali beraktivitas setelah menyelesaikan tugas negara tersebut, kok!

Untuk mengobati rasa rindu kamu pada anggota BTS, yuk kita simak lagi beberapa lagu BTS yang berkolaborasi dengan musisi internasional berikut ini!


Best of Me

BTS/ Foto: WireImage/Cindy Ord

Best of Me merupakan lagu BTS yang berkolaborasi dengan duo asal Amerika Serikat, The Chainsmokers dan dirilis pada 2017 lalu. Lagu tersebut menjadi bagian dalam album BTS yang bertajuk Love Yourself: Her.

Idol
.

BTS/ Foto: instagram.com/bts.bighitofficial

Berkolaborasi dengan rapper perempuan asal Amerika yakni Nicki Minaj, BTS merilis lagu Idol pada 2018 silam. Lagu tersebut masuk ke dalam album kompilasi ketiga BTS yang bertajuk Love Yourself: Answer, di mana versi alternatif dari lagu yang menampilkan Nicki Minaj dimasukkan sebagai lagu bonus pada versi digital album.

Boy with Luv
BTS

BTS/ Foto: instagram.com/bts.bighitofficial

Boy with Luv merupakan lagu BTS yang berkolaborasi dengan penyanyi perempuan asal Amerika, Halsey. Tidak hanya itu saja, Halsey pun turut tampil dalam Music Video (MV) untuk Boy with Luv, lho.

Dirilis pada 2019 lalu, lagu tersebut masuk dalam Extended Play (EP) BTS yang bertajuk Map of the Soul: Persona. Memiliki irama menghentak yang membangkitkan semangat, lagu Boy with Luv juga memiliki lirik yang easy-listening, Beauties!

Make It Right
Member BTS ceritakan pengalaman horrornya yang bikin merinding / Foto: instagram.com/bts.bighitofficial

BTS/ Foto: instagram.com/bts.bighitofficial

Masih dirilis pada tahun yang sama yakni 2019, BTS kembali meluncurkan lagu kolaborasi bersama musisi internasional. Kali ini lewat lagu Make It Right yang dinyanyikan bersama LAUV, penyanyi pria asal Amerika.

Make It Right juga termasuk dalam EP Map of the Soul: Persona. Kemudian lagu tersebut di-remake dan dirilis kembali dalam bentuk kolaborasi bersama LAUV yang dirilis pada Oktober 2019.

My Universe
Melalui penampilannya berkolaborasi dengan Cold Play,  BTS dan Cold Play berhasil memeriahkan panggung AMAs 2021 dengan lagu kolaborasinya My Universe. Foto: Instagram.com/coldplay

BTS dan Coldplay/ Foto: Instagram.com/coldplay

My Universe merupakan lagu kolaborasi epic antara BTS dengan band asal Inggris, Coldplay. Sama-sama memiliki penggemar dalam jumlah besar, kolaborasi yang satu ini sukses menghebohkan publik, Beauties.

Dirilis pada 2021, My Universe memiliki lirik berbahasa Inggris dan Korea, serta ditulis sendiri oleh kedua grup lintas negara tersebut. Selain itu, My Universe merupakan single kedua dari album Music Of The Spheres milik Coldplay.

Nah, selain mendengarkan lagu-lagu BTS tersebut, kamu bisa lho mengobati rasa rindu dengan BTS melalui cara lainnya. Salah satunya yakni mengunjungi BTS POP-UP: MONOCHROME di Metro Gandaria City Mall, Jakarta Selatan!





BTS POP-UP: MONOCHROME akan hadir di Metro Gandaria City Mall, JakartaBTS POP-UP: MONOCHROME akan hadir di Metro Gandaria City Mall, Jakarta/ Foto: Dok. Metro

Untuk kamu yang belum tahu, BTS POP-UP: MONOCHROME merupakan pop-up keenam BTS berisikan berbagai experience menarik khususnya bagi para ARMY.

Kamu bisa bernostalgia melalui spot-spot aesthetic dengan foto para anggota BTS di dalamnya, serta membeli official merchandise seperti mini photo card, premium photo, postcard book, fabric poster, printed photo, dan masih banyak lagi. Terdapat total 20 exclusive merchandise yang dapat dibeli dengan harga mulai dari puluhan ribu rupiah.

Untuk meningkatkan pengalaman berbelanja, Metro Department Store juga memberikan tambahan diskon 10% bagi pengguna kartu kredit Bank Mega dan kartu kredit Bank Mega Syariah. Pengguna Allo Prime juga akan mendapatkan diskon sebesar 5% dan tambahan diskon 5% jika menggunakan Allo Pay Later.

Yuk segera kunjungi BTS POP-UP: MONOCHROME di Metro Gandaria City Mall, karena experience menarik ini hanya bisa kamu nikmati sampai 23 Juni 2024 mendatang!

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di lumpkinsjail? Yuk gabung ke komunitas pembaca lumpkinsjail Lumpkinsjail.org. Caranya DAFTAR DI SINI! 


(sim/sim)





Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *