Jika kamu merupakan tipe orang yang sering menggunakan nail art dan cat kuku, jangan lupakan perawatannya juga. Jangan sampai kamu tidak memperhatikan kesehatan kuku karena merawat kuku merupakan salah satu hal penting yang harus kamu lakukan.
Bila kuku kamu sudah menunjukkan gejala seperti kuku yang terkelupas, kering, timbulnya bintik putih kecil, hingga bengkak di sekitar kuku maka kuku kamu perlu perawatan ekstra.
Nah, untuk mencegah terjadinya kerusakan pada kuku dan menjaga kuku agar tetap sehat kamu bisa mengikuti 7 tips merawat kuku yang dilansir dari Good Housekeeping.
1. Perhatikan Kebersihan Kuku
Ilustrasi membersihkan kuku/Foto: freepik.com/valuavitaly
Setelah kamu menggunakan cat kuku dalam waktu lama dan ingin menghapusnya kamu bisa membersihkan sisa cat kuku dengan aseton. Setelah itu, oleskan sabun ke sikat gigi yang bersih lalu gosok perlahan pada kuku dan kulit sekitarnya untuk menghilangkan kotoran, membuang sel kulit mati yang menempel, dan membuang zat kimia karena penggunaan aseton.
2. Gunting Kuku Secara Teratur
Ilustrasi kuku/Foto: freepik.com/freepik
Memanjangkan kuku memang sering dilakukan oleh sebagian orang. Namun, lebih baik kamu rutin menggunting kuku untuk menghilangkan bakteri yang bersarang. Bayangkan saja jika kamu membiarkan kuku panjang dengan kotoran hinggap di dalamnya lalu kamu makan menggunakan tangan. Bakteri yang ada di dalam kuku akan ikut terbawa masuk bersama makanan yang kamu konsumsi. Oleh karena itu, usahakan untuk menggunting kuku setiap dua minggu sekali ya, Beauties.
3. Hindari Kebiasaan Menggigit Kuku
Ilustrasi menggigit kuku/Foto: freepik.com/cookie_studio
Siapa nih yang memiliki kebiasaan menggigit kuku? Mulai sekarang sebaiknya kamu hindari kebiasaan buruk itu karena akan berpengaruh pada kesehatan kuku kamu, lho. Menggigit kuku dapat menyebabkan kerusakan pada kutikula dan kulit di sekitar kuku. Hal ini akan menyebabkan terjadinya infeksi.
Biasanya faktor pemicu seseorang menggigit kuku selain karena suatu kebiasaan adalah stres dan kecemasan. Lebih baik kamu menjaga kuku agar tetap pendek dan bersih untuk mencegah kebiasaan tersebut.
4. Sedia Nail File
Ilustrasi kuku/Foto: freepik.com/freepik
Jika kamu gemar berolahraga seperti bermain bola basket atau voli, kuku kamu akan berpotensi mengalami kerusakan. Agar terhindar dari kerusakan pada kuku, kamu bisa membawa nail file atau kikir kuku untuk mengikis bagian tepi yang kasar pada kuku.
5. Jaga Kebersihan Alat Perawatan Kuku
Ilustrasi sabun/Foto: freepik.com/freepik
Sama halnya dengan kamu yang rutin membersihkan alat makeup, alat perawatan kuku pun perlu kamu jaga kebersihannya. Kamu bisa mencuci peralatan logam dengan sabun dan air lalu menyekanya dengan alkohol. Jangan lupa juga untuk mengganti alat kuku yang sudah tidak layak pakai untuk menghindari kuku terserang bakteri.
6. Hindari Rutin Menggunting Kutikula
Ilustrasi menggunting kutikula kuku/Foto: freepik.com/freepik
Kutikula memilik fungsi yang sangat penting sebagai pelindung area pada pangkal kuku. Jika kamu menggunting kutikula terlalu sering dapat merusak lapisan pelindung sehingga membuat kuku rentan terhadap bakteri. Bila kutikula memang perlu kamu gunting, kamu bisa melakukannya 1 minggu sekali.
7. Istirahatkan Kuku
Ilustrasi kuku/Foto: freepik.com/Racool_studio
Menggunakan nail art memang membuat tampilan kuku terlihat lebih cantik dengan berbagai warna dan hiasan di atasnya. Terlebih lagi jika kamu sering sekali mengganti warna-warna cat kuku karena mengubah warna kuku ke warna lain dapat membuat kuku rusak dan kering seiring berjalannya waktu. Maka dari itu, sangat penting untuk memberi istirahat pada kuku dari penggunaan nail art.
***
Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di lumpkinsjail? Yuk, gabung ke komunitas pembaca lumpkinsjail, Lumpkinsjail.org.
(dmh/dmh)